Senin, 13 Mei 2013

Pendakian perdana gunung lawu

Gak nyangka, sepertinya baru bulan Maret kemarin aku ngepost pengin ke gunung lawu, dan kini keinginanku dah menjadi kenyataan. Aku mendaki Lawu sampai puncak untuk pendakian perdanaku,...

Bersama teman-teman ikatan geografi Indonesia region III (IMAHAGI), aku mendaki gunung lawu,..
udaranya disana,..beh,,,,dingin banget,. Kalo kesana pokoknya harus bawa jaket yang tebal, itupun hawa dingin masih tembus jaket,..



sebelumnya gak ada bayangan mendaki itu kayak apa, ternyata lebih seru dan menantang dari yang ku bayangkan. ketika itu aku bersama temen2 camp dulu di basement cemoro kandang semalem, paginya langsung beraksi untuk mendaki. Rasa kebersamaannya terasa banget, walopun cape dan dingin tapi kita gak sendiri, temen-temen juga merasakan hal yang sama. Kita saling peduli, saling berbagi terutama bagi-bagi makanan,..hehe. Ketika sampai puncak kami kehabisan bekal, untungnya tidak jauh dari puncak ada warung makan. Warung makan? pasti belum sepenuhnya percaya kan di deket puncak ada warung makan,..buktinya ada, gak tau cara bawa dari bawahnya gimana,..

Gunung Lawu dengan ketinggian 3265mdpl, bersama 25 pendaki lainnya berhasil sampai puncak lawu. Terdapat 4 pos pemberhentian.























Tidak ada komentar: